nalisa Intermediasi Makroprudensial Pada Bank Berdampak Sistemik di Indonesia

  • Sony Kristiyanto
  • Sugeng Widodo
Abstract views: 876 , PDF (Bahasa Indonesia) downloads: 769

Abstract

Bank Indonesia sebagai otoritas moneter di Indonesia memperkenalkan aturan baru dalam pengukuran likuiditas perbankan di Indonesia. Aturan baru tersebut adalah Rasio Intermediasi Makroprudensial (RIM). Rasio ini merupakan penyempurnaan lebih lanjut dari Loan to Deposit Ratio (LDR). Penelitian ini akan melihat secara lebih komprehensif mengenai beberapa faktor yang diduga mampu mempengaruhi RIM khususnya pada bank berdampak sistemik di Indonesia. Penelitian ini menggunakan sampel 14 dari 15 bank berdampak sistemik di Indonesia dan mengambil rentang waktu antara tahun 2012 hingga tahun 2018. Bank berdampak sistemik dipilih menjadi fokus dalam penelitian ini dengan pertimbangan bahwa bank dengan kategori ini merupakan bank yang mampu mempengaruhi perekonomian secara luas. Dengan menggunakan data panel, penelitian ini sampai pada kesimpulan bahwa rasio kredit macet (NPL) dan rasio kecukupan modal (CAR) memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap RIM. Sedangankan variabel Suku Bunga Dasar Kredit (SBDK) dan jumlah kantor cabang bank berpengaruh postif namun tidak signifikan terhadap RIM.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Akbar, Masithah dan Mentayani, Ida. 2010. Faktor – Faktor yang Mempengaruhi Intermediasi Studi Pada Bank Umum Swasta Kalimantan Selatan Tahun 2007 – 2009. Juma Jurnal Manajemen dan Akuntansi Oktober 2010 Volume 11 Nomer 2. STIE Indonesia Banjarmasin

Kasmir. 2008. Pemasaran Bank. Kencana Pranada Media Group. Jakarta

Kuncoro, Mudradjad dan Suhardjono. 2002. Manajemen Perbankan Edisi Pertama. BPFE. Jogjakarta

Mutia, Ratna., Masbar, Raja dan Syahnur, Sofyan, 2014. Analisis Faktor – Faktor yang mempengaruhi Fungsi Intermediasi Bank Umum di Kota Banda Aceh. Jurnal Ilmu Eknomi Pascasarjana Universitas Syah Kuala. Volume 2 No 4 November 2014. Banda Aceh

Nachrowi dan Usman, Hardian. 2006. Pendekatan Populer dan Praktis Ekonometrika Untuk Analisis Ekonomi dan Keuangan. Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia. Jakarta

Rosadaria, Gladys dan Dewi, A.A. Ayu Ratna. 2012, Analisis Faktor – Faktor yang Mempengaruhi Loan to Deposit Ratio Sebagai Likuiditas Perbankan (Studi Kasus Pada Bank Umum di Indonesia Periode 2006 – 2010). Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia. Jakarta

Veerbek, Marno. 2004. A Guide to Modern Econometrics 2nd Edition. John Wiley and Sons Ltd. England

Wijoyo, Nugroho Agung. 2015. Referensi Risiko Sistemik Perbankan. Penerbit Universitas Indonesia. Jakarta

PlumX Metrics

Published
2020-04-18
How to Cite
Kristiyanto, S., & Widodo, S. (2020). nalisa Intermediasi Makroprudensial Pada Bank Berdampak Sistemik di Indonesia. JMD : Jurnal Riset Manajemen & Bisnis Dewantara, 3(1), 40-59. https://doi.org/10.26533/jmd.v3i1.546