Abstract
Usaha Kecil Mikro dan Menengah menjadi sektor paling dominan di Indonesia dengan dikelola oleh seseorang atau sekelompok orang dan dapat dijalankan oleh siapapun karena dapat menyesuaikan modal pendiri dan mendapatkan keuntungan tertentu. Di era teknologi saat ini masih banyak pelaku UMKM yang belum memahami pemasaran dengan menggunakan teknologi digital. Selain itu, masih banyak pelaku UMKM yang mengabaikan pentingnya kemasan produk yang menarik dan perizinan usaha. Oleh karena itu, kami memberikan solusi kepada pelaku UMKM tersebut, diantaranya yakni memberikan edukasi melalui sosialisasi pemasaran digital, inovasi pengemasan produk, dan perizinan usaha. Selain itu, kami juga membantu pelaku UMKM dalam membuat desain logo usaha untuk mendongkrak pemasaran produk dan kemasan produk.
Kata Kunci: UMKM Desa Mojotengah, Pemasaran Digital, Pengemasan Produk, Perizinan Usaha