Pengaruh Profitabilitas, Kebijakan Hutang, Degree Of Operating Leverage Terhadap Nilai Perusahaan

  • Aghlul Jannatun
  • Yuli Chomsatu
Abstract views: 1051 , PDF (Bahasa Indonesia) downloads: 1043

Abstract

Dalam menghadapi perkembangan zaman yang semakin cepat pada sektor perekonomian di Indonesia membuat perusahan berfikir untuk menemukan cara agar nilai perusahaan yang ada saat ini bisa bermanfaat untuk masa yang akan datang. Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh profitabilitas, kebijakan hutang dan dol (Degree of Operating Leverage ) terhadap nilai perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic index (JII) selama periode Juni 2016 – Mei 2019. Populasi penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII).Pengambilan sampel ditentukan dengan menggunakan purposiv sampel. Terdapat 30 sampel dalam penelitian ini berdasarkan kriteria yang telah ditentukan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan,hasil yang didapat menunjukkan bahwa profitabilitas,kebijakan hutang dan dol berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Hasil penelitian ini dilakukan dengan pengujian regresi yang menunjukkan jika profitabilitas, kebijakan hutang dan dol semakin tinggi akan meningkatkan nilai perusahaan . Manfaat dari penelitian ini adalah sebagai salah satu pertimbangan investor dalam menentukan keputusan saat akan melakukan pengambilan keputusan investasi di suatu perusahaan.

References

Analisa, Y. (2011). Pengaruh ukuran perusahaan, leverage, profitabilitas dan kebijakan dividen terhadap nilai perusahaan. Skripsi. Semarang: Universitas Diponegoro. Akuntansi.

Darmawan, W. A. (2013). Analisis Pengaruh Kebijakan Hutang, Profitabilitas dan Kebijakan Dividen Terhadap Nilai Perusahaan (Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di BEI Periode 2009-2011). Universitas Semarang.

Hardiyanti, N. (2012). Analisis Pengaruh Insider ownership , Leverage , Profitabilitas , Firm size dan Dividen Payout Ratio Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di BEI Tahun 2007-2010.

Hendrik. (2017). Pengaruh Profitabilitas Dan Kebijakan Utang Terhadap Nilai Perusahaan Yang Terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII). Akuntansi, Vol 2 no 1.

Meckling, J. d. (1976). Teori Keagenan.

Rahmawati, A. N. (2012). Analisis Faktor Kebijakan Hutang Yang Mempengaruhi Nilai Perusahaan (Studi Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di BEI Periode 2006-2010). Skripsi Program Sarjana Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Diponegoro.

Rexyan. (2019). Pengaruh Profitabilitas, Operating Leverage,. Akuntansi.

Utomo, L. P. (2018). Kecurangan Dalam Laporan Keuangan “Menguji Teori Fraud Triangle”. Jurnal Akuntansi dan Pajak, 19(1), 77-88.

Wijaya, L. R. (2010). Pengaruh keputusan investasi, keputusan pendanaan & kebijakan dividen terhadap nilai perusahaan. Simposium Nasional Akuntansi XIII Purwokerto.

PlumX Metrics

Published
2019-06-27